Suasana Asyik Yang Menyegarkan Jiwa Raga
By Yukomikus | Tue, November 02, 2021
Siapa yang tak merasa penat setelah belakangan sibuk menjalani rutinitas yang membosankan? Meski kita selalu diberi jatah untuk berlibur setidaknya satu sampai dua kali seminggu, kita perlu memanfaatkan waktu senggang tersebut untuk mengapresiasi diri kita. Banyak cara bisa kita lakukan untuk melakukan apresiasi diri tersebut. Bisa dengan menghadiahi diri sebuah barang yang kita inginkan, menyantap makanan lezat, atau pergi berlibur.
Tentu destinasi wisata yang bisa kita pilih banyak ragamnya. Kita bisa menentukan ingin berlibur di dalam negeri saja atau pergi ke luar negeri. Namun jika waktu berlibur yang kamu punya hanya sedikit, berbagai destinasi di dalam negeri tetap menarik untuk kamu kunjungi.
Salah satu destinasi wisata dalam negeri yang bisa coba kamu kunjungi adalah area Lembang yang ada di Kabupaten Bandung Barat. Ada banyak tempat wisata mengasyikkan yang bisa kamu kunjungi bersama teman dan keluarga. Selain itu, suasana Lembang yang sejuk dinilai dapat menyegarkan jiwa dan raga. Lembang bisa jadi salah satu short escape terbaik yang bisa kamu pilih untuk me-refresh otak setelah melaksanakan rutinitas selama seminggu penuh.
Pilih Tempat Menginap Terbaik untuk Liburan yang Asyik
Salah satu hal yang harus kamu penuhi saat berlibur di Lembang adalah akomodasi. Mencari penginapan terbaik yang bisa memberikan kenyamanan untukmu dan rekan berliburmu adalah sesuatu yang sangat penting. Terlebih jika kamu berlibur bersama serombongan keluarga besar. Villa seperti apa sih yang cocok untuk kamu dan keluarga besarmu pilih?
Boemi Ageung adalah akomodasi yang sangat tepat untuk kamu dan keluarga besar yang sedang berlibur ke Lembang. Villa ini tidak hanya bisa kamu andalkan sebagai tempat menginap saja, kegiatan gathering pun bisa kamu lakukan di sini. Boemi Ageung memiliki ruang keluarga yang sangat besar dan bisa mengakomodir hingga 20 sampai dengan 35 orang. Selain itu, pemandangan indah pun disuguhkan oleh villa ini.
Menariknya, kamu bahkan bisa mengadakan pesta kecil di vila ini tanpa takut mengganggu lingkungan sekitar. Ini membuktikan bahwa Boemi Ageung memiliki area yang sangat luas.
Arsitekturnya yang sangat tradisional membuat Boemi Ageung juga tempat yang bisa kamu andalkan untuk berfoto dengan keluarga. Selain itu, terdapat dua kamar yang masing-masing diisi oleh 5 ranjang single.
Untuk urusan fasilitas, Boemi Ageung dilengkapi dengan kolam renang pribadi, sehingga kegiatan menginapmu dan keluarga bisa semakin seru. Selain itu, suguhan pemandangan indah di sekitar villa bisa menyegarkan pikiranmu yang sedang ingin bersantai. Banyaknya kursi di area teras bisa kamu manfaatkan untuk bersantai sambil bercengkerama dengan keluarga.
Berbagai fasilitas unggulan yang dimiliki oleh Boemi Ageung membuatnya tidak hanya cocok sebagai tempat menginap keluarga. Kamu yang punya rencana untuk melaksanakan kegiatan gathering dengan kantor pun sangat bisa mengandalkan Boemi Ageung. Area di Boemi Ageung cukup untuk mengakomodir berbagai kegiatan team building yang mungkin ingin kantormu laksanakan.
Jadi, saat kamu berencana untuk menyegarkan pikiran dengan berlibur ke Lembang bersama keluarga atau rekan kantor, pilih akomodasi terbaik yang dapat memberikan kenyamanan ekstra. Hal ini hanya bisa kamu dapat dengan memilih Boemi Ageung. Areanya yang luas siap untuk menampung banyak penghuni. Selain itu, pemandangan indah juga bisa menyegarkan kembali pikiranmu yang telah penat karena rutinitas. Jangan lupa untuk memanfaatkan area outdoor Boemi Ageung yang luas untuk kegiatan team building!